Peresmian Kantor Yon 0206/ YP Kabupaten Karo

Natanael Milalanatanael milala 16NATANAEL MILALA. KABANJAHE. Hanya dua yang menggunakan istilah resimen di Indonesia, yaitu Resimen Mahasiswa dan Resimen Yudha Putra yang dimiliki Pemuda Panca Marga. Baru-baru ini, Pemuda Panca Marga Kabupaten Karo mulai mengembangkan sayap dengan membuka Kantor Yon 0206/ Yudha Putra yang merupakan bagian tak terpisahkan dari Pemuda Panca Marga. Resimen Kantor Yon 0206/YP yang beralamat di Jl. Kapten Bom Ginting no 2 Simpangempat (Kabanjahe) ini secara resmi dibuka [Jumat 16/ 8] oleh Kasdim 0205/ TK Mayor Sunarto didampingi Wakapolres Karo Kompol Wahyu DS.

Turut hadir dalam aacara itu adalah Dansi 125 Simbisa, Ketua LVRI Kabupaten Karo MC Sembiring beserta Sekjen B. Tarigan, Ketua PC PPM Karo Lia Hambali dan Sekjen Umum Natanael Milala beserta segenap pengurus PC, Batalyon, Maran se Kabupaten Karo.

Kasdim 0205/ TK  dalam sambutannya mengatakan, Pemuda Panca Marga sebagai binaan TNI harus mengikuti aturan-aturan yang ada di AD/ART dan P.O serta petunjuk dari pembina dalam hal ini Kodim 0205/ TK.

“Lebih penting lagi, kader-kader Pemuda Panca Marga tidak melanggar aturan hukum yang ada di negara kita, khususnya kader Pemuda Panca Marga dilarang keras terlibat dalam pemakaian narkoba,” kata Kasdim.

Sedangkan Wakapolres Kompol Wahyu DS mengatakan cukup bangga dengan situasi di Tanah Karo yang masih begitu antusias menyambut hari Kemerdekaan RI.

“Itulah bukti Taneh Karo adalah Tanah Pejuang,” ujarnya.

Sedangkan Ketua PC.P0PM Kabupaten Karo Lia Hambali mengatakan, Pemuda Panca Marga sebagai pewaris tunggal Pejuang 45 harus dapat memberikan contoh kepada khalayak ramai supaya anggota Yon 0206/YP dapat ikut serta dalam pembangunan Taneh Karo.

“Tak lupa saya mengucapkan terimakasih kepada Bpk, A. Ginting yang telah memberikan sarana kantor secara Cuma-cuma pada pengurus Yon 0206/YP. Saya juga megucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Ketua Pembina PC.PPM Karo Dandim 0205/TK Letkol Kavaleri Prince Meyer Putong SH dan Kasdim 0205/TK Mayor Sunarto. Tanpa dukungan dari keluarga besar Kodim 0205/TK mungkin PPM Karo belum bisa seperti sekarang ini,” ungkap Hambali.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.