Puisi: Sinabun(G)

 

katengah 6

katengah 7

Oleh: Yanta Surbati (Katengah Tegun Sinatap)

Sinabun(G) bukan marah

apalagi murka

dia menata diri

Sekian lama dalam masanya

saat ini

dia ingin perubahan di alamnya

Kita tak bisa mencegahnya

apalagi membantunya

dia alam yang alami

Kita hanya mahluk kecil

yang menumpang di alamnya

berpikir secara manusia dan manusiawi

Di dalam penataan dirinya

kita menyebutnya bencana

bencana bagi mahluk hidup sekitar

mungkin dia hanya tersenyum

melihat prilaku kita

dan berkata

tolonglah sesamamu

bukan merenungkanku

Aku adalah alam

tempatmu berteduh

untuk bertahan hidup

dan merangkai cerita

yang panjang

sampai ke generasimu

yang akan datang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.