BNPB: Pemulangan Pengungsi Ditunda

Mata Air Bermunculan di Karo GugungNGGUNTUR PURBA. KABANJAHE. Rencana pemulangan para pengungsi bencana Sinabung mendapat penundaan setelah terjadinya korban yang menewaskan 15 orang dan 2 korban luka kritis di Rumah Sakit Umum Efarina Etaham kemarin [Sabtu 1/2].

Sebelumnya, sebagaimana telah diinformasikan kepada masyarakat, direncanakan pemulangan para pengungsi yang berasal dari desa-desa yang terletak di luar radius 5 Km dari kawah Gunung Sinabung. Namun, setelah bencana dahsyat kemarin yang menewaskan 15 orang itu, BNPB memutuskan untuk menunda pemulangan para pengungsi.

Penundaan menunggu perkembangan aktivitas Gunung Sinabung seminggu ke depan.

“Setelah satu minggu ke depan akan diadakan cross check kembali apakah masih tetap atau ada penurunan aktivitas. Bila telah stabil kembali, baru dapat dipulangkan di luar radius yang telah ditetapkan BMVKG,” demikian disampaikan oleh Wakil Dansatgas Posko Nasional Brigjen TNI Andogo Wiradiwada hari ini [Minggu 2/2: sekitar 16.00 Wib).

Hingga saat ini, belum ditetapkan kapan pemulangan para pengungsi akan dilaksanakan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.