Gangguan Depresi di Sekitar Kita

lahargo 29Dr. Lahargo Kembaren, SpKJ

Psikiater RS jiwa Marzoeki Mahdi Bogor

 

depresi 2Pernahkah kita melihat seseorang yang biasanya ceria tiba tiba menjadi murung dan terlihat sedih? Atau seorang anak yang biasanya rajin dan semangat pergi ke sekolah tiba-tiba menjadi malas dan enggan untuk masuk sekolah dan beraktivitas? Orang tua yang memiliki banyak keluhan nyeri di bagian-bagian tubuhnya?

Itu semua adalah gejala gejala dari suatu gangguan yang kita sebut depresi. Saat ini depresi merupakan penyakit global yang menyebabkan seseorang menjadi tidak produktif dalam hidupnya. Depresi juga menyebabkan seseorang ingin melakukan tindakan bunuh diri atau melukai dirinya karena merasa bahwa dirinya tidak memiliki harapan.

Mari kita mengenal gejala-gejala depresi ini sejak dini karena, apabila bisa ditangani dengan cepat, maka depresi bisa cepat pulih dan yang bersangkutan bisa produktif dan menjalankan fungsinya kembali.

Gejala depresi yang utama dikenal dengan TRIAS DEPRESI, yaitu :

  1. Mood yang depresif, perasaan sedih, menangis, murung
  2. Kehilangan minat, kegembiraan, dan hobi
  3. Mudah lelah, lesu, seperti tidak bertenaga

Gejala-gejala utama depresi di atas dapat juga disertai dengan gejala-gejala tambahan seperti :

  • Perubahan pada pola tidur, menjadi sulit tidur atau tidurnya terlalu banyak
  • Perubahan pola makan, semakin banyak makan atau tidak nafsu makan
  • Perasaan bersalah/berdosa
  • Perubahan pada pola tingkah laku, menjadi serba lamban dalam mengerjakan segala sesuatu
  • MADESU (masa depan suram), merasa tidak memiliki masa depan
  • Sulit berpikir, konsentrasi dan tidak bisa belajar
  • Merasa sulit untuk membuat keputusan
  • Berulang-ulang memikirkan tentang kematian/ingin bunuh diri
  • Merasakan berbagai keluhan fisik seperti sakit kepala, sakit perut, mual, nyeri sendi yang tidak pernah sembuh
  • Mudah tersinggung dan sensitif

Apabila ditemukan gejala-gejala seperti di atas selama minimal 2 minggu maka orang tersebut bisa dipastikan menderita depresi.

Depresi disebabkan oleh berbagai faktor, mulai dari faktor keturunan, riwayat depresi sebelumnya, mendapatkan obat-obatan yang diminum rutin yang memicu depresi seperti obat golongan steroid, riwayat penyakit berat dan menahun, permasalahan dalam kehidupan yang tidak didapatkan solusi/jalan keluarnya, keinginan yang tidak tercapai, kehilangan seseorang/sesuatu yang sangat dikasihi, kekecewaan dalam hidup, dll.

depresi 3Depresi adalah masalah kejiwaan yang dapat ditangani dan disembuhkan, tidak usah khawatir berlebihan. Penanganan gangguan depresi dilakukan dengan melakukan terapi, antara lain:

  • Farmakologi : obat anti depresan memiliki peranan penting dalam memulihkan dengan cepat gejala-gejala depresi karena dalam banyak penelitian ddaptkan bahwa gangguan keseimbangan zat kimia di otaklah yang menyebabkan seseorang mengalami gejala depresi. Meminum obat anti depresan dengan teratur sesuai dosis akan menjamin seseorang lepas dari gejala depresi yang dialaminya
  • Psikoterapi : terapi tanpa menggunakan obat, yang paling umum dilakukan adalah Terapi Pikiran dan Perilaku (CBT=cognitive behaviour therapy), ini adalah terapi yang mengajak seseorang untuk mengenali pikiran-pikiran yang tidak rasional dan menggantinya dengan pikiran yang lebih positif dan rasional
  • Hipnoterapi : terapi ini dilakukan dengan melakukan relaksasi pada seseorang yang kemudian dilanjutkan dengan memberikan sugesti-sugesti positif
  • Dukungan keluarga dan masyarakat: Keluarga yang hangat, penuh perhatian dan sering mengajak ngobrol, memotivasi akan membuat orang dengan depresi menjadi lebih baik keadaannya. Demikian juga dengan masyarakat yang tidak memberikan stigma negatif pada penderita depresi akan membuat pasien depresi menjadi cepat pulih

Depresi bisa mengenai siapa saja, anak-anak, remaja, dewasa dan juga orang tua. Depresi juga bisa terjadi pada berbagai lapisan masyarakat baik yang ekonomi rendah/tinggi, pendidikan rendah/tinggi. Tidak usah malu atau rendah diri bila mengalami gejala depresi, segera berkonsultasi kepada tenaga kesehatan profesional di bidang kesehatan jiwa di Puskesmas, RSUD, RS Jiwa seperti dokter umum, perawat, atau psikiater untuk mendapatkan pertolongan segera.

Gangguan depresi dapat ditangani dengan cepat bila deteksi dan penanganan juga dilakukan dengan cepat dan tepat. Salam sehat jiwa!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.