Erupsi Sinabung Malam Ini

SINABUNG 8BRANDY KARO SEKALI. MEDAN. Gunung Sinabung kembali mengalami erupsi malam ini [Sabtu 12/7: sekitar Pkl. 23.07 WIB Malam].

Tinggi kolom letusan dilaporkan mencapai 5.000 meter dan menyebabkan hujan abu ke arah Kecamatan Simpang Empat, Kecamatan Merdeka, dan Kota Berastagi.

Akibat tebalnya debu yang mengarah ke daerah sekitar Kecamatan Simpang Empat, dilaporkan jarak pandang saat kejadian di wilayah ini hanya sejauh 2 meter. Sementara visual Gunung Sinabung tak dapat dilihat karena ketebalan debu. Terlihat pula banyak kenderaan para warga di kaki gunung yang melaju kencang menuju Posko Utama Pengungsi di Kabanjahe.

Dengan meningkatnya aktivitas Sinabung dalam beberapa hari belakangan ini, kini jumlah pengungsi kembali dilaporkan semakin bertambah, sementara logistik yang tersedia di posko pengungsian dalam lima hari terakhir dilaporkan kosong.

Berbagai informasi seputar erupsi Gunung Sinabung yang terjadi malam ini dihimpun Sora Sirulo dari akun Twitter @Sinabung_V yang informasinya juga tampak telah diteruskan oleh akun Twitter BPBD Kabupaten Klaten yang beralamat di @BPBDKABKLATEN.

Di sebuah grup diskusi faceboor, seorang member dengan akun Abner Tarukur Surbakti mengatakan ada kejanggalan beberapa hari terakhir ini di kampungnya, Kuta Keling alias (Kecamatan Merdeka).

“Banyak jenis burung yang selama ini jarang terlihat mulai bermunculan di kampung kami. Banyak sekali burung-burung berdatangan ke tepi kampung. Ada warga kampung kita yang mendapat rusa seberat sekitar 80 Kg tak jauh dari kampung,” tutur Abner menanggapi kabar erupsi meletusnya Sinabung malam ini.

Belum diketahui apakah gejala yang sama terjadi di kampung-kampung lain di Dataran Tinggi Karo (Karo Gugung). Belum juga dapat dipastikan apakah gejala ini berkaitan langsung dengan aktivitas Gunung Sinabung.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.