Kaum Lansia Ajukan Parem Karo Jadi Obat Resmi Medis Umum

bunuraya 5BERNARD PANGARIBUAN. KABANJAHE. Menyikapi adanya perobatan tradisional yang juga mujarap mendukung kesehatan warga Taneh Karo, timbul inisiatif para kaum Lanjut Usia (Lansia (Kabuapten Karo) membawa ramuan-ramuan rempah tradisional ke pengobatan medis umum.

bunuraya 3
Para orangtua Lansia saat menunjukkan kebolehan mengolah obat-obatan tradisional dari bahan rempah-rempah

“Ramuan obat tradisional telah terbukti khasiatnya sejak dahulu kala mendukung kesehatan warga di Taneh Karo, khususnya dalam mengobati patah tulang, nyeri, ngilu, encok, terkilir dan obat penyakit lainnya sampai saat ini,” kata Ketua Kaum Lansia Kabupaten Ngadap Tarigan didampingi Adir Bangun (Sekretaris) dan Ketua Kaum Lansia Kabanjahe Radu Malem Tarigan serta Kepala Puskesmas Kabanjahe dr. Lapan Tarigan dan instruktur kepada wartawan di sekretariat Puskesmas Kabanjahe Jl. Selamat Ketaren, Smpang Enem, Kabanjahe [Senin 27/10].

Lanjut Ngadap dan Radu Malem mengatakan, permohonan ini telah bulat tekad kaum Lansia untuk mengangkat hasil kreativitas Suku Karo ini untuk mendukung pembangunan bangsa.

“Walau memasuki masa pensiunan, sampai nafas akhir di kandung badan, tetap memberikan manfaat dalam karya dan mendukung income keluarga bukan menjadi beban bagi orang lain. kata Nadap dan Radu Malem yang masing-masing pensiunan PNS menjabat Asisten I dan III Sekdakab Karo ini.

[one_third]berguna bagi kegiatan aktifitas sehari-hari[/one_third]

Di samping itu, kegiatan yang dilaksanakan para kaum Lansia yang dibina Puskesmas Kabanjahe untuk wilayah Kabanjahe khusus bidang Pengawasan Kesehatan Tubuh ini sangat berarti dan berguna bagi kegiatan aktifitas sehari-hari; yakni berupa pemakaian bahan obat-obatan tradisional minyak alun gosok Karo, parem kuning dan membuat perakan beras atau sumpit dan lain-lainnya.

“Untuk itulah pihaknya sangat mengharapkan dukungan Pemkab Karo khususnya instansi berkompeten dari Dinas Kesehatan dan BPOM untuk mengeluarkan ijin kesehatannya,”  ujar Ngadap diamini Radu Malem mewakili ribuan lansia.

Hal senada disampaikan Kepala Puskesmas Kabanjahe dr. Lapan Tarigan. Pihaknya tetap sukacita dalam membina para orangtua kita yang telah Lansia, yakni dengan memberi dukungan periksa kesehatan rutin serta olahraga senam setiap hari Jumat pagi dilanjutkan dengan kegiatan membuat param kuning, minyak alun Karo untuk mengobati sakit penyakit khususnya yang menjadi keluhan para Lansia umumnya.

bunuraya 4“Inilah tanggungjawab kita sebagai anak kepada para orangtua yang telah membesarkan kita sejak proses dari janin,” ujar Lapan.

Para orangtua Lansia tersebut telah membuat acara seremoni pada 24/9 lalu di Lapangan Kantor Puskesmas Kabanjahe dengan Thema Unjuk Kreativitas dan karya nyata para Lansia menuju masa tua yang tetap berkarya memberi manfaat selama hidup di bumi sampai akhir.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.