Ratusan Kali Beraksi, Pelaku Curanmor Tewas Dimassa

sumanto sitepu 4
Honda Beat milik Sumanto Sitepu yang dibakar

Supir KPUM 23 Sukses Perawani Pacar di Malam Tahun BaruIMANUEL SITEPU. DELITUA. Seorang residivis kasus Curanmor, Sumanto Sitepu (38), warga Simpang Selayang (Medan Tuntungan) akhirnya tewas di Rumah Sakit Brimob (Medan) setelah sekarat akibat dihakimi massa.

Sumanto mengalami sekarat karena tertangkap tangan melakukan aksi jambret salah satu warga di depan perumahan Milala Mas di Jl. AH Nasution (Medan Johor) [Selasa 9/12: Sekira 21.30 wib].

Korban jambret langsung berteriak rampok. Warga sekitar yang mendengar teriakan korban langsung mengejar. Melihat puluhan warga mengejar, Sumanto memilih melarikan diri dan bersembunyi di belakang salah satu rumah warga di dalam komplek perumahan Milala Mas.

Apes kali ini dialami Sumanto, warga yang mengejar akhirnya menangkapnya. Warga seputaran Medan Johor yang selama ini cukup resah atas tidakan Sumanto lebih memulih mengeksekusi Sumanto dengan sistem hukum rimba. Bukan hanya Sumanto yang dipukuli hingga sekarat. Kereta honda Beat BK 5838 TAT miliknya juga tinggal rangka dibakar oleh massa.

Polsek Delitua yang mendapat informasi adanya pelaku curanmor ditangkap, langsung meluncur ke TKP. Di sana, Polisi mendapati Sumanto dalam kondisi sekarat. Wajahnya hampir tak dapat dikenali kerena sudah mandi darah. Untuk mendapatkan pertolongan medis, petugas langsung membawa Sumanto ke RS Brimob. Namun, sekira Pukul 11. 30 wib, Sumanto menghembuskan nafas terakhirnya.

Kapolsek Delitua, melalui Kanit reskrim Iptu Martualesi Sitepu SH MH ketika dikonfirmasi membenarkan kalau Sumanto Sitepu telah tewas setelah menjalani perawatan di rumah sakit.

“Kita sudah berupaya menyelamatkan nyawanya dengan membawa ke RS Brimob. Namun akibat mengalami luka serius di sekujur tubuhnya, nyawanya tak tertolong,” kata Kanit.

Berita terkait:

Sumanto Sitepu Residivis Curanmor Antar Provinsi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.