Otak Pembacokan Hendra Sormin Ditangkap

Supir KPUM 23 Sukses Perawani Pacar di Malam Tahun BaruIMANUEL SITEPU. DELITUA. Tiga otak pelaku pembacokan terhadap Hendra Bungsu Sormin (31) warga Jl. Luku 1 No 143 Lingkungan 5 Kelurahan Kwala Bekala (Medan Johor) sekitar 2 minggu lalu [Kamis 25/12/2014: Malam] berhasil diamankan Polsek Delitua.

Hal tersebut dibenarkan Kapolsek Delitua, melalui Kanit Reskrim AKP Martualesi Sitepu SH MH ketika dikonfirmasi di kantornya [Senin 5/1: Siang].

“Tersangka Roi Guna Sihotang als Hotang Tato (28) warga Jl. Pijer Podi Gg. Saudara (Medan Baru) berhasil kita tangkap [Selasa 30/12: sekira 9.30 wib] di tempat persembunyianya,” katanya.

Setelah berhasil menangkap Hotang Tato yang merupakan pemuda asal Desa Hutagunung Parlilitan, pada sore harinya, dua pelaku lainnya, Daris Sitepu (44) warga Jl. AH Nasution Gg. Permai yang merupakan Ketua PAC salah satu OKP dan Daniel Rana Putra Purba (30) warga Jl. Pintu Air 4 Simalingkar B, juga berhasil diamankan oleh polisi.

“Ketiga tersangka ditangkap karena melakukan penganiayaan secara bersama-sama terhadap korban Hendra Bungsu Sormin (31), Marudut Tua Halomoan Sormin (40) dan Haitami Batubara (37),” bebernya.

Masih Kata Martualesi Sitepu, penganiayaan itu berawal ketika salah satu korban bernama Marudut Tua Sormin  menyuruh agar pasar malam yang berada di tanah lapang Bekala ditutup. Tapi, ketiga tersangka tidak terima. Mereka lalu membawa sekira 30 orang anggotanya untuk melakukan penyerangan.

“Identitas para tersangka telah diketahui oleh Polisi. Mereka masih dalam pengejaran termasuk L dan RS yang bertugas sebagai penggerak massa,” imbuhnya.

Seperti pernah diberitakan, akibat pengeroyokan yang dilakukan, Hendra Bungsung Sormin mengalami luka bacok di sekujur tubuh. Dalam kondisi mandi darah, korban pun terpaksa mendapat perawatan intensif di ruang ICU RSU H. Adam Malik Medan. Sementara Marudut Tua Sormin dan Haitami Batubara mengalami luka sabetan senjata tajam pada bagian tanganya.

Berita terkait:

Bela Kakak Perempuan, Satpam Perumahan Johor City Dibacoki Puluhan Preman

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.