Wah! Menari 5 Serangkai Tanpa Kadangen?

kadangen 2astrea purbaASTREA PURBA. BERASTAGI. Memalukan! Itulah kata yang terucap dari tokoh-tokoh Karo yang hadir di Pesta Mejuah-juah ketika pada acara penutupan Pesta Mejuah-juah panitia menampilkan salah satu kontestan pilihan menghibur para pejabat dan masyarakat yang hadir di pesta itu.

Terpilih adalah kontestan dari Kecamatan Tiganderket untuk menarikan Tarian Lima Serangkai di panggung. Tapi, setelah berada di panggung, baru disadari bahwa salah satu diantara penari perempuan tidak mengenaken uis kadang-kadangen.

Masyarakat penonton pun bersorak mengeluarkan kata-kata yang tidak enak didengar.

“Itu bukan budaya Karo!” itulah yang terucap dari salah satu diantara banyak penonton yang memprotes penampilan kontestan itu.

Setelah itu, beberapa tokoh Karo langsung menegur pihak panitia karena kelalaian mereka bisa meloloskan kontestan itu ke atas panggung. Pihak panitiapun meminta maaf kepada masyarakat atas kelalaian mereka dan acara terus diberlangsungkan dengan meriah.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.