Erupsi Kemarin Sore Tergolong Besar

bekerah
Letusan Sinabung kemarin sore [Kamis 25/6]
foto ngguntur

NGGUNTUR PURBA. KABANJAHE. Gunung Sinabung kemarin [Kamis 25/6] mengalami erupsi besar dari pagi hingga sore. Acaman awan panas guguran mencapai 4 km ke arah Tenggara disertai semburan debu vulkanik yan memiliki kolom 5 km.

PVMBG mengamati erupsi yang terjadi sore kemarin menghanguskan 2 desa di lereng Gunung Sinabung. Awan panas guguran kembali menghanguskan sisi dataran tinggi dari kedua desa yang sudah lama ditinggalkan warga karena masuk dalam Zona Bahaya awan panas. Warga kedua desa sudah masuk di dalam daftar untuik direlokasi.

Menurut data Posko Pengamatan Gunungapi Sinabung, erupsi yang terjadi sore kemarin tergolong besar. Awan panas guguran sejauh 4 km ke arah Tenggara serta semburan debu vulkanik dengan kolom semburan mencapai 5 km dibawa angin ke bagian Timur.

Menurut data Pengamatan Gunungapi Sinabung, sepanjang Kamis kemarin Sinabung telah mengalami erupsi hingga 11 kali. Tingginya aktifitas kegempaan saat ini masih memicu terjadinya erupsi besar yang kapan saja bisa terjadi.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.