100 Hari Kinerja Kapolri: Pelaku Premanisme Ditangkapi

Supir KPUM 23 Sukses Perawani Pacar di Malam Tahun BaruIMANUEL SITEPU. DELITUA. Setelah berhasil meringkus 7 pelaku kejahatan jalanan yang tersangkut masalah Curas, Curat dan Curamnor (3C), jajaran Polsek Delitua kembali meringkus 21 orang yang terlibat dalam aksi premanisme.

“Program 100 hari kinerja Kapolri Komjen Badroedin Haiti, telah membentuk 11 Satuan Tugas (Satgas). Salah satu Satgas yang dibentuk adalah pemberantasan terhadap pelaku kejahatan jalanan dan premanisme,” kata Kapolsek Delitua AKP Daniel Marunduri Sik melalui Kanit Reskrim AKP Martualesi Sitepu SH MH kepada Sora Sirulo [Sabtu 27/6: Siang].

21 pelaku premanisme itu tergabung dalam Jukir (juru parkir) liar. Mereka diamankan dari kawasan Simpang Titikuning, Pajak Inpres, Jl. Brigjen Zein Hamid, Jl. AH Nasution, dan Kawasan Flyover Simpang Pos.

“Setelah diberi pembinaan untuk dapat bekerjasama dalam mengungkap kejahatan jalanan, para Jukir itu selanjutnya diperbolehkan pulang,” kata Sitepu.

Masing-masing mereka adalah:

– Fauzi Nasution (29) warga Jl. Karya Jaya No 262

– Reza Pratama (15) warga Jl. Brigjen Hamid Gg. Sepakat

– Alandri (28) warga Jl. Brgjen Hamid Km 5 Gg. Keluarga No 7

– Supkan Koir (38) warga Jl. Brgjen Hamid Gg. Amal No 4

– Anton (29) warga Jl. Brigjen Hamid Gg. Rapi No 7

– Beni (39) warga Jl. Brigjen Hamid Gg. Sepakat No 7

– Ridwan (33) warga Jl. Brigjen Hamid

– Iis Munandar (31) warga Jl. Brigjen Hamid

– Surya Darmam (26) warga Jl.n B. Katamso No 4

– Irja Syahputra (26) warga Banjaran Desa Candi Rejo (Kecamatan Biru-biru)

– Budi Irawan (35) warga Gg. Setapak (Medan Johor).

– Suradi (60) warga Jl. Cinta Karya Gg. Famili No14

– Sopian Siregar (39) warga Jl. Anggrek No 189 Helvetia Tengah

– M. Wirapadren (53) warga Jl. Subur No 40 Kelurahan Sari Rejo (Medan Polonia)

– Beni Sinambela (31) warga Jl. Jamin Ginting

– Frenky Sinaga (23) warga Simpang Kwala, Kelurahan Kwala Bekala

– Chandra (42) warga Jl. Bunga Cempaka, Kelurahan Padangbulan Selayang II (Medan Selayang)

– Ridwan (33) warga Kelurahan Titikunig Gg. Secapa No 16

– Hendri (30) warga Jl. Penerbangan No. 37 (Medan Tuntungan)

– Wili (30) warga Simpang Pos, Kelurahan Kwala Bekala

Foto Kanit Reskrim Polsek Delitua, AKP Martualesi Sitepu SH MH, ketika memberi pembinaan kepada pelaku yang terlibat aksi premanisme.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.