Kolom Wijayanto W. Aji: Mengingatkan Prabowo dan KMP Soal Bocornya Kekayaan Negara

wijayanto 8Mohon maaf nich, Pak Prabowo Subianto yang terhormat. Dulu, waktu Debat Capres kan Bapak Prabowo begitu semangat ketika membahas kebocoran kekayaan negara. Bahkan, menurut data dari tim pakar KMP saat itu, ada indikasi kebocoran kekayaan aset negara sebesar Rp. 1.000 Trilyun per tahun. Anda berjanji akan menekan serta membongkar kebocoran tersebut dengan penuh semangat dan optimisme kala itu.

Di berita Kompas saat itu, Bapak Prabowo Subianto begitu gagah perkasa untuk membongkar habis kebocoran tersebut, saat debat kala itu. Tapi, ketika situasi tersebut dihadapkan pada kondisi riil hari ini, dimana ada salah satu elit KMP yang merupakan pendukung Prabowo paling setia sekaligus Ketua DPR RI saat ini, ternyata terendus terindikasi melakukan upaya kolutif dan kong kali kong dengan pengusaha menggarong aset negara. Ini dilakukannya demi kepentingan pribadi serta golongan yang menyebabkan kebocoran aset negara.

Kenapa Bapak Prabowo malah seolah-olah membela mati-matian upaya pembocoran aset negara oleh Setya Novanto dengan mengumpulkan gerbong KMP untuk bocor 2melawan orang yang sebenarnya ingin membantu bapak mewujudkan janji bapak tentang pengungkapan kebocoran negara?

Tulisan ini coba mengingatkan dan melawan lupa terhadap janji Bapak soal bocorr, bocorr dan bocorr serta tindakan Bapak Prabowo yang seolah-olah malah terkesan melindungi dan jadi beking dari upaya Setya Novanto melakukan perampokan dan pembocoran aset negara. Lebih dari itu, Bapak Prabowo malah mengerahkan serta mengkonsolidasikan kekuatan KMP untuk meringankan sanksi hukuman terhadap Setya Novanto. Padahal, sudah jelas terekam pembicaraannya yang dapat diindikasikan pembocoran kekayaan negara dengan minta saham demi pribadi dan gerbongnya, Pak.

Lalu, dimana ketegasan serta kegarangan selama ini yang coba digembor-gemborkan pendukung Bapak di KMP selama ini dalam menyikapi perampokan aset negara? Apakah Bapak Prabowo akan menelan ludah sendiri dengan menyatakan kalau perampokan aset negara dilakukan kelompok sendiri boleh dimaafkan dan dibela mati-matian.

Saya sebagai warga negara yang mengagumi Bapak Prabowo sebagai patriot sejati ternyata Bapak Prabowo telah mempermalukan kredibilitas anda sendiri di mata publik dengan sikap anda akhir-akhir ini yang tidak konsisten dan memalukan.

Saya ingin mengingatkan Bapak Prabowo untuk kembali ke jalan yang benar. Meskipun Pilpres kemarin anda kalah, tapi janji-janji sebagai sosok patriot sejati harus tetap konsisten diterapkan, biar Bapak Prabowo bisa menjadi figur contoh bagi bangsa ini, minimal bagi pendukung setia anda tentang integritas pemimpin di mata publik.

Kasus Setya Novanto sudah menjadi kegelisahan publik secara luas karena sudah termakan ide Bapak Prabowo untuk melaknat serta menghukum siapapun yang melakukan kebocoran aset negara; siapapun orangnya, Pak.

Prabowo harus mampu menetralisir kekacauan yang dilakukan kader elit KMP dengan menyatakan bahwa siapapun yang melakukan kebocoran negara harus dihukum secara tegas tanpa pandang dulu. Dengan nada lantang, tegas turut, serta mendorong Setya Novanto mendapatkan sanksi tegas baik secara etika maupun hukum, Pak. Maka langkah anda akan diapresiasi oleh publik minimal pendukung anda di KMP.

Ayo, Pak Prabowo. Kembalikan citra anda sebagai sosok patriot sejati yang tegas terhadap apapun, meskipun yang dihadapi komunitas anda sendiri yang kena batunya dari ketegasan anda.

Saya yakin melalui tulisan ini pasti akan nyampe pesan ini ke Pak Prabowo melalui pendukung anda. Demi kemajuan dan produktivitas bangsa ke depan, mari kita lawan segala macam perampokan aset negara. Apapun dalihnya. Harus dihukum berat demi bangsa berintegritas. Saya ingin anda sebagai figur publik yang jadi pelopor gerakan tersebut sesuai semangat anda saat debat tentang booccoorr, booccoorr booccoorr dan boocccoorr …..

Salam Hormat dari kami
CENTER STUDY REPUBLIC ENLIGHTMENT FOR PROGGESIF MOVEMENT (CS REFORM)

2 thoughts on “Kolom Wijayanto W. Aji: Mengingatkan Prabowo dan KMP Soal Bocornya Kekayaan Negara

  1. Selamat untuk ketegasan Pak Prabowo dalam membrantas Korupsi, tetapi untuk kasus Setya Novanto yang sudah menjadi sorotan publik sebaiknya ditinau ulang karena bisa merugikan asset negara untuk kepentingan pribadi atau kelompok. Maju tak gentar harus membela yang benar, jangan maju saja susah karena membela yang salah.

    1. Selamat untuk ketegasan Pak Prabowo dalam membrantas Korupsi, tetapi untuk kasus Setya Novanto yang sudah menjadi sorotan publik sebaiknya ditinau ulang karena bisa merugikan asset negara untuk kepentingan pribadi atau kelompok. Maju tak gentar harus membela yang benar, jangan maju saja susah karena membela yang salah.

Leave a Reply to Soesanto Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.