1 H Jelang 2016, Pusat Pasar Berastagi Padat Pembeli

SADA ARIH 5berastagi 2SADA ARIH SINULINGGA. BERASTAGI. Pasar Berastagi hari ini [Kamis 31/12: Pukul 15.30 wib] terlihat padat. Hampir tidak bisa bergerak sama sekali untuk melintas di jalan utama pasar dan di sekitar kios-kios pedagang. Para pengunjung yang umumnya warga Berastagi dan sekitarnya berbelanja berbagai keperluan untuk merayakan Tahun Baru 2016 besok.

Dari pengamatan Sora Sirulo, paling ramai pengunjung adalah untuk membeli kue-kue kering. Banyak bermunculan kue-kue kering secara dadakan di kios-kios pedagang yang dijual untuk mencukupi kebutuhan kue di rumah untuk disajikan kepada para tamu yang berkunjung. Selain itu, terlihat juga ramai pembeli di kios-kios penjual daging.

Sepertinya kelesuan perekonomian di Kabupaten Karo karena dampak erupsi Sinabung tidak berastagi 5menyurutkan masyarakat untuk merayakan pergantian tahun.

Dari keterangan beberapa warga Berastagi saat ditanyai oleh Sora Sirulo, secara umum mereka mengakui terjadi kesulitan keuangan karena hasil pertanian saat ini tidak memuaskan.

“Tapi, yah, mau bagaimana lagi? Merayakan Tahun Baru sudah menjadi kebiasan dan sekali dalam setahun. Memang harga-harga kebutuhan pokok ada kenaikan tapi masih dalam batas-batas kewajaran,”  kata seorang ibu yang diemui oleh Sora Sirulo saat sedang berbelanjadi di Pasar Berastagi.




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.