Mbiring Manggis Berkumandang di Pelantikan Prof. Runtung Sitepu menjadi Rektor USU

Laporan Bode H. Tarigan dari Kampus USU, Medan

 

bode heryanto tariganSidang pelantikan Prof. Runtung Sitepu menjadi Rektor USU (2016-2021) dihadiri oleh yang mewakili Menristek, pejabat Gubsu, Ketua MWA, dan dari berbagai instansi pemerintah, Polri dan TNI.

Dalam kata sambutannya mewakili MWA USU, Dr. Todung Mulia mengingatkan agar USU bersatu.

“Jangan terpengaruh oleh orang-orang lama, tetapi harus maju bersama memajukan USU,” ajaknya.

rektorHal yang penting secara eksplisit diingatkan agar Prof. Runtung sebagai Rektor jangan bersifat exclusif (KKN), namun bersifat inklusif dengan memanfaatkan segala potensi yang ada di USU.

Satu hal kekaroan diingatkan juga oleh ketua MWA.

“Dalam SK Pengangkatan Rektor tidak terdapat merga Sitepu, Pak Runtung. SITEPU pada nama Pak Runtung adalah hal yang PENTING,” katanya.

Ucapan Todung disambut dengan tepuk tangan seluruh undangan yang hadir.

Harapan USU Setara UI, UGM, ITB dan IPB

Plt. Gubernur Sumatera Utara dengan bangga menyatakan diri sebagai alumni USU.

“Di tahun 1980an, USU adalah universitas satu-satunya di luar Jawa sebagai universitas perintis,”  katanya.

Dia mengajak bekerjasama dan bersinergi dengan seluruh institusi yang ada di Sumut agar menjadikan USU kembali universitas yang diperhitungkan di tingkat nasional, regional dan internasional.

Sambutan Gubsu ditutup dengan pantun yang menunjukkan dukungannya kepada Prof. Runtung sebagai Rektor USU.




Perwakilan Menteri Riset dan Teknologi menegaskan, kemajuan USU adalah kemajuan Indonesia.

“Mari membangun Indonesia dengan memajukan USU. USU adalah salah satu potensi pengembangan ilmu yang dimiliki Indonesia,” ajaknya dan menutup sambutannya dengan mungucapkan selamat bekerja kepada Rektor USU yang baru.

Pelantikan dilakukan dengan seksama serahterima dari Plt. Rektor Prof. Subilhar kepada Prof. Runtung. Sumpah jabatan yang dibacakan oleh Dr. Todung Mulia sebagai ketua MWA USU kepada Prof. Runtung sebagai Rektor USU membuka lembaran baru kepemimpinan USU.

Mbiring Manggis

Lagu dari Suku Karo yang berjudul Mbiring Mangis dikumandangkan di awal acara, saat undangan menunggu prosesi barisan kehormatan bersama kandidat Rektor menuju ruangan. Lagu ini diperdengarkan lagi di saat acara berakhir dan ketika semua undangan menyalami rektor baru dan lama beserta Plt. Gubsu.

Selamat bekerja Prof. Runtung Sitepu.



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.