Kolom Joni H. Tarigan: DILARANG NGOPI BARENG

joni hendra tariganMenarik memang TPP (Trans Pacific Partnership) ini, dan mendapat pro dan kontra di tengah masyarakat. Kereta api cepat juga sama pro dan kontra. Jangankan kedua hal di atas, rencana pemerintah untuk mengembangkan daerah sekitar Danau Toba juga mendapat perlawanan keras. Yang kontra mengatakan: “Persetan dengan wisatanisasi.”

Dari semua pertentangan yang ada, saya analogikan dengan keinginan saya untuk menjadi ahli dalam bermain bulu tangkis. Menjadi pemain handal bulu tangkis tentunya saya harus belajar kepada orang yang lebih ahli. Membicarakan strategi bagaimana bermain bulu tangkis yang hebat. Akan tetapi, bila teman berdiskusi adalah sama-sama pemula maka perkembangannya akan sangat lambat.

Berguru itu memang kepada yang lebih bisa. James Gwee dalam acara I’M Possible mengatakan: “Dilarang orang senasib ngopi bareng.”

twitter
Presiden Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana bersama CEO Twitter Jack Dorsey di San Fransisco (Foto: BPMI Setpres)

Kita sedang dalam dunia yang borderless. Artinya adalah, bagi saya, kita itu memang harus  melebur ke komunitas global. Terus, bagaimana SDM kita? UU kita? Justru itulah yang harus kita persiapkan. Semua harus dipersiapkan agar kita benar-benar untung dalam suatu komunitas. Tidak ada jalan untuk menghindar dari komunitas dunia.

Terus, siapa yang harus mempersiapkan itu semua? Siapaun warga negara NKRI berhak dan wajib mempersiapkan diri. Legeslatif, Eksekutif, dan Yudikatif bekerja untuk mengarahkan kebijakannya agar kapal NKRI tidak karam. Sekalipun kebijakan itu direstui oleh Sang PENCIPTA, tidak akan ada artinya jika kita sebagai rakyat tidak tahu mau ke mana kita melangkah.




Mochtar Riady dalam Otobiografinya mengatakan: “Kesuksesan seorang anak akan menentukan masa depan keluarganya,  keluarga akan mentukan masa depan komunitasnya, dan komunitas masyarakat akan menentukan masa depan bangsanya.” Mempertanyakan bangsa ini mau ke mana, sebaiknya kita awali  dengan pertanyaan mau kemana atau kehidupan seperti apa yang mau kita wujudkan?

Perubahan adalah suatu keadaan yang tidak bisa ditunda. Untuk mendapatkan keuntungan dari perubahan itu maka mari kita tetap semangat untuk mewujudkan kehidupan yang kita impikan.




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.