Muspika STM Hulu Tatap Muka dengan OKP

imanuel sitepu 3IMANUEL SITEPU. TIGA JUHAR. Untuk menciptakan rasa aman dan kondusif, Muspika plus Kecamatan STM Hulu (Kabupaten Deliserdang) mengadakan temu ramah dengan OKP (Organisasi Kepemudaan) dan Ormas (Organisasi Masyarakat) yang ada di Kecamatan STM Hulu di Aula Mapolsek Tiga Juhar [Jumat 19/2].


Dalam acara yang digelar turut hadir Ketua IPK Agus Sitio Saragih, Sekretaris PP Matius Tarigan, Ketua PMS (Pemuda Merga Silima) Jamukur Barus serta tokoh masyarakat  Pasti Barus dan tokoh-tokoh masyarakat lainnya.

OKP
Tatap muka OKP/ Ormas di Mapolsek Tiga Juhar.

Dalam kata sambutanya, Kapolsek Tiga Juhar AKP Simon Pasaribu SH menjelaskan, temu ramah OKP dan Ormas yang digelar sekecamatan STM Hulu ini bertujuan untuk membangun sinergi antara Muspika dengan OKP, Ormas dan tokoh masyarakat.

“Apa lagi belakangan ini antara OKP sering terjadi gesekan. Dengan diadakannya acara seperti ini, saya mengharapkan OKP/ Ormas yang da Kecamatan STM Hulu jangan mudah teropokasi,” ujar Kapolsek.

Kapolsek juga berharap agar OKP/ Ormas yang ada di wilayah hukumnya supaya tetap menjaga kenyamanan masyarakat semaksimal mungkin.

“Saya harapkan supaya OKP/ Ormas tetap bersatu dan saling bahu-membahu guna membangun Kecamatan STM Hulu. Dengan demikian, kecamatan ini menjadi lebih maju. Kita berharap nantinya dalam pemilihan pengurus PP PAC Kecamatan STM Hulu yang akan dilaksanakan waktu dekat ini dapat berjalan sukses dan eksis,” harap Kapolsek




Camat STM Hulu Ismail S’STP MSP dalam arahannya menyarankan kepada OKP/ Ormas agar tetap kompak.

“OKP/ Ormas bisa saja berbeda bendera, tapi jangan berbeda hati. Tak ada guna kalau ada keributan antar OKP, karena kenyamanan masyarakat tidak terjaga,” harap Camat.

Di samping itu, tokoh masyarakat Pasti Barus menyarankan agar setiap OKP dan Ormas yang ada di kecamatan agar tetap bersatu.

“Bisa saja berbeda warna, namun kita harus bersatu. Bagi OKP yang mudah terpancing maka itu suatu kebodohan. Kita upayakan kecamatan kita ini dalam keadaan aman. Maka marilah kita jalin tali persaudaraan dan persatuan,” pinta Pasti Barus.




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.