GPdI Sumut-Aceh Sambut Jubelium ke-95




B. KurniaB. KURNIA PARGAULAN P. KABANJAHE. Sambut Perayaan Jubelium ke-95 Tahun 2016, Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Daerah Sumatera Utara – Aceh akan mengadakan Ibadah Syukuran yang dipadukan dengan Perayaan dalam Ibadah Akbar bertempat di Kabanjahe [Selasa 26/7]. Acara ini diperkirakan akan dihadiri 10.000 jemaat Sumut-Aceh.

“Kesemuanya dilaksanakan untuk mendukung terwujudnya Damai Sejahtera di Bumi Nusantara Indonesia Raya, khususnya di daerah Sumut-Aceh dan Taneh Karo Simalem dalam mendukung Program Pemerintah RI atas dasar azas Pancasila dan UUD 1945,” kata Ketua Majelis Daerah GPdI Sumut-Aceh Pdt. DR Dapet Jonathan Surbakti MA melalaui Sekretaris Pdt. PB Ompusunggu MTh didampingi Pdt. Ridwan Tarigan dan Pdt. Sutrisno sebagai pemimpin rapat Panitia pelaksana [Kamis 25/2: Sore di Gereja GPdI Karmel Desa Raya, Berastagi.

Lanjut Hamba Tuhan ini, pelaksanaan Perayaan Jubelium GPdI di Daerah Sumut-GPdIAceh sebagai petunjuk Majelis Pusat yang diketuai Pdt. MD Wakkary untuk menyambut Jubelium ke-95 GPdI. Diharapkan seluruh pengurus daerah tingkat provinsi mensosialisasikannya di daerah masing-masing, terutama dalam rangka mendukung persatuan dan kesatuan bangsa, meningkatkan iman percaya para warga Negara Indonesia yang bernaung di GPdI untuk berperan aktif dan penuh tanggungjawab mewujudkan Bangsa Indonesia yang penuh Damai Sejahtera dalam azas Pancasila dan UUD 1945 serta bingkai Bhineka Tunggal Ika.

Tambah Ompusunggu, MD Sumut-Aceh menindaklanjutinya dengan mengadakan rapat pada 28 Januari 2016 lalu dan 15 Pebruari 2016 di Medan. Semua pengurus menyambut baik dan sukacita serta telah pula menetapkan  acara pelaksanaan [Selasa 26/7] bertemat di Lapangan Samura Kabanjahe. Dihimbau para Majelis Wilayah mengarahkan para jemaat untuk ikut serta mendukung dan memeriahkan Perayaan Jubelium ke-95 GPdI Tahun 2016 ini.

“Dengan ini, disampaikan kepada seluruh majelis gereja melalui gembala untuk membawa rencana Jubelium ini dalam topik-topik Doa sampai hari ‘H’. Mohon dukungan seluruh elemen masyarakat Karo untuk dapat mendukung dan menjaga kerukunan, persatuan dalam pelaksanaan kegiatan agar berlangsung dengan penuh Sukacita dan damai bagi Taneh Karo dalam Kemuliaan Tuhan Allah,” ujar Gembala Gereja GPdI Karmel Raya Berastagi ini mengakhiri.




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.