Gotongroyong Jadikan Manusia Modern Lebih Berdaya dan Sejahtera

MAJA BARUS. MEDAN — Wali Kota Medan (Drs. H.T. Dzulmi Eldin S, MSi) diwakili Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat (P3APM) Kota Medan (H. Damikrot SSos MSi) menghadiri acara Pencanangan Peringatan Bulan Bakti Gotongroyong Masyarakat ke-15 Tahun 2018 hari ini [Selasa 9/10] di Lapangan Taman Cadika Pramuka. Tampak hadir perwakilan kecamatan dan kelurahan serta LPM se-Kota Medan dan pengurus Karang Taruna.

Kadis P3APM saat membacakan sambutan tertulis Wali Kota Medan mengatakan, Gotongroyong menjadikan kehidupan manusia modern lebih berdaya dan sejahtera. Dengan gotongroyong pula, berbagai permasalahan kehidupan bersama bisa terpecahkan secara mudah dan murah.

“Dalam gotongroyong ada nilai-nilai positif yang dapat dijadikan landasan dalam pembangunan. Antara lain nilai persatuan, kebersamaan, kerelaan berkorban, tolong-menolong, dan sosialisasi dengan sesama manusia,” ujar Dammikrot.

Wali Kota berharap, kerjasama dan gotongroyong terus ditingkatkan di era modern yang cenderung ke arah individualistik seperti saat ini. Sekecil apa pun kontribusi seseorang dalam kegiatan gotongroyong, tambah Wali Kota, selalu akan dapat memberikan pertolongan dan manfaat untuk orang lain.

Wali Kota juga mengucapkan selamat kepada panitia yang telah menggelar kegiatan penting ini. Dia berharap kegiatan ini semakin meningkatkan semangat gotong royong dalam kehidupan masyarakat Medan demi kepentingan bangsa dan negara Indonesia.

Acara itu dijuga diwarnai dengan pemberian hadiah kepada kelurahan terbaik pada Bulan Bakti Gotong Masyarakat tahun ini, yakni Kelurahan Gedung Johor, Medan Johor sebagai Juara I, Kelurahan Darat, Medan Baru Juara II, dan Kelurahan Tembung, Medan Tembung Juara III. Sedangkan Juara Harapan I, II, dan III, masing-masing Kelurahan Harjosari I Medan Amplas, Tanjung Gusta Medan Helvetia, dan Babura Medan Sunggal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.