Kegempaan Sinabung Tinggi, Akses ke Zona Merah Dikawal Ketat Hari Ini

NggunturNGGUNTUR PURBA. KABANJAHE. Aktivitas kegempaan Gunung Sinabung yang masih belum mengalami penurunan menandakan masih tingginya potensi erupsi. Ini membuat pihak TNI dan POLRI masih terus melakukan penjagaan di pintu masuk Zna Merah Sinabung.

Selain itu, pada hari libur ini, penjagaan juga dilakukan di pintu masuk ke lokasi wisata Lau Kawar yang masuk dalam Zona Merah Sinabung.

sinabung 26Tingginya aktivitas Gunungapi Sinabung pada hari ini [Minggu 29/5] membuat pihak Satuan Tugas Bencana Erupsi Gunungapi Snabung bersama aparat TNI dan POLRI melakukan penjagaan di pintu pintu masuk Zona Merah radius 5 km dan 7 km dari kawah gunung untuk mencegah adanya wisatawan yang masuk ke kawasan wisata Danau Lau Kawar pada hari libur ini.

Pihak TNI dan POLRI juga melakukan penjagaan di pintu masuk lokasi wisata di lereng Gunung Sinabung yang masuk dalam kawasan Zona Merah Sinabung karena saat ini jalur awan panas mulai mengarah ke kawasan Danau Lau Kawar. Kawasan ini sudah 1 tahun ditinggal warganya mengungsi.

Salah seorang warga Desa Lau Kawar yang ikut melakukan penjagaan di lokasi wista Lau Kawar berharap kepada pemerintah agar rencana relokasi dapat segera diwujudkan pemerintah.




“Kami sudah jenuh tinggal di pengungsian selama 1 tahun lebih,” kata warga Penin Sembiring.

Dapat dipastikan, sejumlah desa yang berada di Zona Merah radius 5 km dan 7 km sudah dikosongkan dan tanpa ada aktivitas warga setelah pihak TNI dan POLRI terus melakukan penjagaan serta adanya patroli rutin untuk mengantisipasi masuknya warga ke Zona Merah Sinabung.








Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.