Berita Foto: TAK KUDUS DI FLORENCE

ITA APULINA TARIGAN. FLORENCE (ITALIA). Seharian jalan-jalan di Kota Florence, ibukota Tuscany, Italia. Kota yang indah dan juga surga belanja buat mereka yang cinta dengan produk-produk branded kelas 1.

Selain itu, toko-toko dengan merek lokal tidak kalah bersaing dengan merek yang sudah mendunia, baik dari harga maupun kualitas.

Di depan air mancur Neptune, kebetulan kita melihat sebuah toko kulit dengan merek “La Badia”. Penasaran di hati, mendekat dan masuk karena namanya seperti dalam Bahasa Karo.

Ada di sana sepatu, tas, dompet dan pernak pernik semua dari kulit. Kualitas numero uno! Design apalagi, sangat indah dan berkelas. Tapi harga?




Harga satu tas bisa buat jajan 4 bulan, bahkan ada yang 3 kali lipat. Dalam hati berkata: “Tepat sekali nama tokonya ini “La Badia” yang dalam Bahasa Karo artinya tidak kudus. Soalnya, kita sudah menyukainya, tapi harga tak terjangkau sehingga merepet-repet sambil berkata: Jena, koh! (sanah kauh)

Apalagi kalau sudah sempat terucap kata-kata kotor, pasti akan menjadi tidak dikuduskan. La Badia. 😀


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.