Clip Karo Dari Seorang Pengamen Buta Rekaman Anthony Depari

LORETA KAROSEKALI. MEDAN. Clip ini dibuat ketika kameraman Anthony Depari sedang ngopi sambil makan pisang goreng  bersama temannya di sebuah warung kaki lima di Pangkalan Berandan (Kabupaten Langkat). Dari seberang jalan terdengar suara orang mengamen menggunakan sound sytem portable dengan tenaga accu sepeda motor. Melihat bapak sang pengamen adalah seorang buta,dengan suara yang merdu dan enak didengar, kameraman Anthony Depari dan temannya memanggilnya untuk datang ke warung itu. Dia menolak tawaran minum kopi dan makan pisang goreng.

“Sungguh mengagumakan bapak ini,” kata Anthony Depari. “Prinsipnya, kerja dulu baru dapat upah,” lanjut Depari.

Setelah dia bermain musik dan menyanyi barulah dia mau menerima tawaran minum dan makan pisang goreng. Setelah itu, dia melanjutkan perjalanan mengamen di sepanjang jalan. Bapak ini sangat peduli dan bertanggungjawab terhadap pendidikan anak-anaknya.

“Dengan segala kekuranganku aku bekerja mengamen untuk mencari nafkah dan menyekolahkan anak-anakku,” katanya kepada Anthony Depari yang kemudian mengunduh film rekamannya ke youtube. Selamat menyaksikan.

2 thoughts on “Clip Karo Dari Seorang Pengamen Buta Rekaman Anthony Depari

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.