Cuaca Kabanjahe: KARO BERNEH RAWAN LONGSOR

JENDARAS GINTING. KABANJAHE — Hari ini [Selasa 4/12], cuaca Kabanjahe dan sekitarnya cerah mulai pukul 08.00 wib sampai pukul 17.00 wib. Tapi, pada pukul 17.30 wib cuaca mendung dan ada kemungkinan hujan di malam hari.

Mengingat musim penghujan saat ini, Karo Berneh rawan longsor.

Desa-desa di Karo Berneh dikelilingi bukit-bukit dan lembah. Apalagi jalan-jalan masuk menuju desa-desa di sana yang rusak parah dan belum ada perbaikan dari Pemkab terkait. Bahkan, akibat hujan deras 2 hari lalu [Minggu 2/12] jalan dari Laubaleng (Kecamatan Laubaleng, Kabupaten Karo) menuju Launjuhar (Kecamatan Taneh Pinem, Kabupaten Dairi) mengalami longsor. Tepatnya di simpang Desa Renun.

Walaupun tidak ada korban jiwa, warga beberapa desa yang biasa melintasi jalan ini menuju Laubaleng sempat khawatir karena jalan ini tidak bisa lagi dilintasi kendaraan maupun angkutan pedesaan. Jalan kembali bisa dilewati setelah beberapa warga bergotongroyong memperbaikinya.

Suasana Panan Jagung Tahun Lalu

Musim panen jagung telah tiba. Jika longsor masih menimpa jalan pedesaan ini, dikhawatirkan hasil panen jagung tidak bisa dibawa keluar. Artinya, warga sekitar yang kebanyakan adalah petani jagung akan mengalami kerugian besar secara ekonomi.




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.