Demo Tuntut Pengesahan 4 Perda Kabupaten Karo

Ngguntur Purba 2

Ngguntur PurbaNGGUNTUR PURBA. KABANJAHE. Ratusan warga 11 kecamatan di wilayah Pemkab Karo yang tergabung dalam Forum Masyarakat Cinta Keamanan dan Pembangunan melakukan hunjuk rasa di pelataran Kantor DPRD Karo. Mereka menuntut disahkannya Peraturan Daerah (Perda) tentang iklan, tower, galian dolomit dan air bawah tanah yang telah 2 tahun mengendap serta menjadi permasalahan di tengah-tengah masyarakat Karo.

Dengan mengendarai truk Colt Diesel, ratusan warga dari 11 kecamatan itu mempertanyakan permasalahan ke empat Perda yang telah mengendap selama 2 tahun. Seperti permasalahan pertambangan Galian C dolomit di Kutabuluh Gugung, Susuk, dan Kuta Kepar yang menyengsarakan warga setempat, karena mengakibatkan pengangguran. Kaum ibu para istri supir dan penambang dolomit menyatakan selama 2 tahun warga yang menggantungkan kehidupan dari pertambangan dolomit menanti kepastian Perda agar warga dapat kembali bekerja.

Siti Aminah Perangin-angin, anggota dewan dari Fraksi PDI-P, dengan nada emosi mengatakan kepada para pendemo untuk menjaga etika berunjukrasa.

Ngguntur Purba 3Ngguntur Purba 4

“Jangan berteriak dengan saling menyalahkan. Permasalahan Perda yang mengendap sejak 2 tahun adalah karena belum adanya kesepakatan dan keabsahan tata ruang tentang lahan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Karo,” seru Siti Aminah.

Dua tahun lalu, Fraksi PDI-P mendukung pengesahan keempat Perda tersebut. Namun, tidak adanya kesepahaman dari fraksi-fraksi lainnya, Ketua DPRD Karo Effendi Sinukaban menyatakan bahwa para anggota dewan telah melaksanakan Sidang Paripurna dan membentuk rapat Panja untuk penyelesaian permasalahan keempat Perda tersebut. Perda tentang iklan, tower, galian dolomit dan air bawah tanah menjadi prioritas untuk ditindaklanjuti demi  meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan Pendapatan Asli Daerah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.