Digital Realty dan Mitsubishi Corporation Bentuk Usaha Patungan di Jepang

Usaha patungan ini menggabungkan kiprah merek Mitsubishi yang mendunia dan pemahaman pasar lokal yang dimilikinya, dengan platform pusat data global serta rekam jejak operasional Digital Realty yang terdepan di industri.

 

ADINDA DINDA. SINGAPURA. Digital Realty (NYSE: DLR), penyedia layanan pusat data, colocation dan interkoneksi yang terkemuka di dunia, hari ini mengumumkan pembentukan usaha patungan dengan kepemilikan 50/50, bersama Mitsubishi Corporation, untuk menyediakan berbagai solusi pusat data di Jepang.

Usaha patungan terbaru ini akan memanfaatkan keahlian Mitsubishi Corporation di pasar lokal dan pusat data yang saat ini telah ada di Tokyo, serta basis klien Digital Realty di dunia serta rekam jejak keunggulan operasional perusahaan yang terdepan di industri.




Usaha patungan ini akan beroperasi dengan nama MC Digital Realty. Mitsubishi Corporation akan menyumbangkan dua pusat data yang ada di Mitaka, sebuah kota pinggiran, di sebelah barat Tokyo. Sementara, Digital Realty akan menyediakan sebuah proyek pembangunan pusat data yang baru saja selesai di Osaka. Tiga aset yang menjadi modal ini secara bersamaan bernilai sekitar 40 miliar Yen, atau kira-kira $350 juta. Kerja sama tersebut bertujuan membangun platform terbaik demi melayani pasar di Jepang yang lebih luas lagi. Selain itu, ada potensi untuk melakukan perluasan usaha secara signifikan dalam beberapa tahun mendatang.

“Kami senang karena bisa bekerja sama dengan Mitsubishi Corporation, dengan kiprah global yang bergengsi dan keahlian lokal, serta membangun kegiatan operasional di Tokyo,” kata A. William SteinChief Executive Officer, Digital Realty. “Jepang menjadi negara yang sangat strategis bagi platform pusat data Digital Realty, serta kerja sama dengan Mitsubishi Corporation ini mencerminkan langkah penting dalam upaya memperkuat kehadiran kami di Jepang.”

Digital Realty mengumumkan peresmian Digital Osaka 1, proyek pusat data perdananya di Jepang, pada awal tahun ini. Luas Digital Osaka 1 mencapai sekitar 93.000 kaki persegi, dengan kapasitas Teknologi Informasi (TI) sebesar 7,6 megawatt dan sepenuhnya telah tersewakan sebelum diresmikan. Bersamaan dengan peresmian Digital Osaka 1, Digital Realty juga mengumumkan akuisisi sepaket lahan untuk proyek pembangunan kampus yang terhubung di Osaka pada masa mendatang. Proyek ini akan mendukung kapasitas TI tambahan hingga 27 megawatt ketika selesai dibangun.

“Jepang ialah negara maju, dengan industri teknologi yang sangat mutakhir dan diperkirakan mengalami pertumbuhan pesat selama beberapa tahun mendatang. Namun, pasar pusat data lokal masih sangat terbagi-bagi, dan terbatasnya kapasitas pusat data untuk kalangan korporat (institutional quality),” jelas Chris KenneySenior Vice PresidentInternational, Digital Realty. “Kami menyaksikan peluang pertumbuhan yang luar biasa di Asia Pasifik selama beberapa tahun mendatang, dan kami berharap MC Digital Realty mampu meningkatkan kemampuan kami secara signifikan untuk memenuhi bertambahnya kebutuhan akan pusat data di Jepang.”

Digital Realty menawarkan rangkaian lengkap dari solusi pusat data global, colocation dan interkoneksi, serta kini memiliki dan mengelola 157 fasilitas di 33 wilayah perkotaan di dunia. Di Asia Pasifik, Digital Realty mengelola jaringan pusat data yang terdepan di industri, berlokasi di Singapura, Hong KongOsakaMelbourne dan Sydney.

Tentang Digital Realty
Digital Realty mendukung strategi pusat data, colocation dan interkoneksi yang dijalankan 2.300 lebih perusahaan yang memakai portofolio pusat data yang aman dan kaya akan jaringan, yang tersebar di Amerika Utara, Eropa, Asia dan Australia. Sejumlah klien Digital Realty termasuk berbagai perusahaan domestik dan internasional dari seluruh skala bisnis, berasal dari sektor jasa keuangan, cloud dan layanan TI, hingga sektor manufaktur, energi, gaming, ilmu hayati dan produk konsumer. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.digitalrealty.asia, ikuti akun Twitter kami di @DigitalAPAC atau baca blog kami di https://apac.digitalrealty.com.

Tentang Mitsubishi Corporation
Mitsubishi Corporation (MC) adalah perusahaan global dengan bisnis terpadu, yang mengembangkan dan mengelola berbagai sektor usaha di hampir seluruh industri, termasuk keuangan, energi, baja, permesinan, kimia dan kebutuhan hidup sehari-hari.




Kegiatan bisnis MC kini telah melampaui kegiatan perdagangan yang dulunya biasa dilakukan, termasuk investasi dan pengelolaan bisnis di beragam bidang, termasuk pengembangan sumber daya alam, manufaktur barang-barang industri, ritel, energi baru, infrastruktur, keuangan dan berbagai bisnis yang terkait dengan teknologi.

Dengan 200 lebih kantor perwakilan dan anak usaha di sekitar 90 negara dan jaringan yang terdiri atas 1.200 kelompok usaha, MC memiliki lebih dari 68.000 tenaga kerja multinasional.











Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.