Hasil Hitung Cepat Pilkada Sumut versi KPU

JEBTA B. SITEPU. MEDAN. Hasil perhitungan Quick Count dari beberapa lembaga survey Nasional, untuk Pemilu-Kada Sumatera Utara, telah memberikan hasil bahwa Pasangan Cagub dan Cawagub nomor urut 1 Edy Rahmayadi dan Musa Rajeckshah menang atas Pasangan Cagub dan Cawagub nomor urut 2 Djarot S Hidayat dan Sihar Sitorus.

Rata – rata mereka memberikan angka kemenangan bagi kubu ERAMAS dengan selisih 5% suara.

Namun, menurut pengamatan SORA SIRULO melalui situs resmi KPU, hinga berita ini diturunkan [Rabu 27/6: Pukul 22.40 WIB], Pasangan Cagub dan Cawagub nomor urut 1 Edy Rahmayadi dan Musa Rajeckshah menang atas Pasangan Cagub dan Cawagub nomor urut 2 Djarot S Hidayat dan Sihar Sitorus dengan selisih 1% suara atau sekitar 20.000 suara.




Laporan yang tampil di layar situs KPU tersebut, menunjukkan bahwa hingga Pukul 22.40 WIB, Pasangan nomor urut 1 menang di beberapa kabupaten seperti, Kabupaten Asahan (75%), Kabupaten Batubara (63.7%), Kabupaten Deliserdang (63.2%), Kota Binjai (74.4%), Kota Medan (55.7%), Kota Padang Sidempuan (84.4%), Kota Tanjung Balai (80.5%), Kota Tebing Tinggi (70.9%), Kabupaten Labuhan Batu (77.3%), Kabupaten Labuhan Batu Selatan (65%), Kabupaten Labuhan Batu Utara (78.4%), Kabupaten Langkat (83.4%), Kabupaten Mandailing Natal (90%), Kabupaten Padang Lawas (belum masuk), Kota Gunung Sitoli (belum masuk), Kabupaten Serdang Bedagai (77%), Kabupaten Tapanuli Selatan (81%).

Sementara itu, Pasangan Cagub dan Cawagub nomor urut 2 Djarot S Hidayat dan Sihar Sitorus menang di Kabupaten Dairi (71%), Kabupaten Humbang Hasundutan (94.5%), Kabupaten Karo (87.6%), Kota Pematang Siantar (60%), Kota Sibolga (53.5%), Kabupaten Nias (87.4%), Kabupaten Nias Barat (65.3%), Kabupaten Nias Selatan (74.2%), Kabupaten Nias Utara (85.1%), Kabupaten Pakpak Barat (61%), Kabupaten Samosir (95.6%), Kabupaten Simalungun (84.8%), Kabupaten Tapanuli Tengah (62.7%), Kabupaten Tapanuli Utara (93.3%), Kabupaten Toba Samosir (94.3%)




Data yang telah masuk adalah 17.41% Suara dari 4784 dari 27478 TPS dengan rincian

Suara sah 989.637, Suara tidak sah 11.805 dengan Total Suara 1.001.222 dengan tingkat partisipasi pemilih 62.70%.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.