Kolom Benny Surbakti: Mengingatkan UU ITE

Benny SurbaktiSaya tidak bosan mengingatkan kita, hati-hatilah membuat komen atau status yang berisikan fitnah maupun hinaan di internet. Ancamannya UU ITE. Jika mengupload video atau gambar, janganlah ditambah komentar yang menjurus kepada fitnah atau hinaan.

Mungkin kita bertanya-tanya mengapa seseorang yang mengupload gambar atau video tidak berurusan dengan Polisi, sementara ada pula yang ditangkap Polisi?

memotret 2
Foto: EGIA SITEPU

Ingat, mungkin komentar yang ditulisnya mengarah kepada fitnah atau hinaan. Jadi yang dipermasalahkan bukan gambar atau videonya, tetapi komentarnya.

Saran saya, jika mengupload gambar atau video, jangan dibumbui dengan komentar yang mengarah kepada fitnah atau hinaan. Biarkan saja apa adanya, biarlah netizen yang menilai masing-masing.

Semoga bermanfaat, wassalam.

One thought on “Kolom Benny Surbakti: Mengingatkan UU ITE

  1. Penting memang untuk selalu di ingat bagi kita yang suka tulis di internet. Kadang kalau sendiri di kamar ngerancang satu komentar tak di ingat kalau teksnya bisa masuk ‘fitnah’ sehingga bukan lagi jadi tujuan sesungguhnya bikin komen itu.
    Selain itu tujuan utama bagi kita orang Karo umumnya adalah sebagai PENCERAHAN dan yang memberikan HARAPAN bagi semua orang, semua suku dan seluruh nation Indonesia. Dan bahkan untuk seluruh kemanusiaan dunia. Bujur BS.

    MUG

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.