Kolom Riah beru Ginting: MANAJEMEN

Pak Budi Gunadi Sadikin menjadi Menteri Kesehatan Republik Indonesia yang baru, menggantikan Pak Terawan. Menarik nih, karena Pak Budi tak memiliki latar belakang pendidikan yang berhubungan dengan kesehatan. Justru beliau seorang Insinyur Teknik dari ITB. Kejadian di atas menunjukkan Ilmu Manajemen lebih dibutuhkan daripada profesi di bidang Kesehatan, hidup ilmu Manajemen.

Idealnya sih semua orang kalau bisa belajar ilmu Manajemen.

Karena, dalam bekerja, kamu berinteraksi dengan manusia bukan robot. Kamu harus bisa melakukan pendekatan-pendekatan dari sisi budaya, kebiasaan-kebiasaan dalam mengajak tim untuk bekerjasama. Bukan sama-sama bekerja dalam rangka mencapai tujuan yang sudah direncanakan.

Sebagai pemegang kekuasaan, orang Manajemen harus bisa mengendalikan manusia yang ada di bawah kekuasaannya. Untuk ini, dibutuhkan seni coz Manajemen is an art karena manusia itu unik. Semua kepalanya sama-sama hitam tapi Shamponya beda-beda.

Bagaimana bisa membuat orang lain melakukan dengan sukarela tentang apa yang kita perintahkan kepadanya dan melakukan tepat seperti yang diperintahkan. Untuk itu diperlukan keahlian memotivasi. Itulah sebabnya Motivasi adalah bagian yang tidak bisa dilepaskan dari ilmu Manajemen.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.