Kolom Sri Nanti: TIPS MENJAGA GENGSI ORANG LAIN

Contoh Soal ….

Si Embrot ini kerja tapi tiap hari nyinyirin bosnya melulu. Pokoknya bosnya nggak pernah bener. Dikasih 1000 bilangnya 500. Sakit diurusi nggak mau, tapi selalu bilang nggak diurus ???
Bosnya nggak suka, dong? Ribet banget! Terus dipecatlah dia dengan cara halus supaya tetap percaya diri.

Tapi, dasar si Embrot, pidatolah dia ke mana-mana.

“Bosku tuh ya sebenarnya susah banget kehilangan aku, tapi aku nggak sudi kerja sama dia bla bla bla…” padahal bosnya lebih males sama dia.

Mirip juga sama si Panjul. Dia ngelamar kerja terus ditolak. Lalu bikin status, “Apaan, aku sarjana pertanian lulusan universitas terkenal cuma mau digaji Rp. 5 juta. Kutolak mentah-mentahlah pekerjaan itu…”

Padahal perusahaan yang nggak mau nerima dia.

Yang lebih greget lagi, ada yang nggak ditawarin kerjaan ehhh dia pidato, “Saya dengan tegas menolak pekerjaan itu!” Lah, kan nggak ditawarin, Pak! ???

Ya begitulah macam-macam cara manusia untuk tetap kelihatan penting dan bergengsi. Kita harus pandai-pandai menjaganya. Iyain ajalah apa katanya. Toh kita nggak rugi apa-apa… karena kekurangan nutrisi gengsi itu lebih bahaya daripada kekurangan kalsium, bisa menyalak ke mana-mana.

Berilah teman-temanmu rasa bangga walaupun ngeselin.

Foto hanya pengalihan isu, yang nggak mau nunduk berarti nggak ada isinya. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.