Sirulo TV: Lahar Dingin Terjang Pemukiman di Kaki Sinabung

 

NGGUNTUR PURBA. TIGANDERKET. Sejumlah desa diterjang lahar dingin Sinabung (Kabupaten Karo) kemarin sore [Rabu 18/1]. Banjir lahar dingin ini menerjang sejumlah desa di Kecamatan Tiganderket.

Banyaknya material lumpur banjir lahar dingin Gunung Api Sinabung sempat menutupi badan jalan lintas Kecamatan tigandereket. Selain itu, banjir lahar juga merusak sejumlah rumah dan tanaman di lahan pertanian warga di Desa Sukatendel (Kecamatan Tigandereket).

Hujan deras yang terjadi di kawasan puncak Gunung Sinabung mengakibatkan banjir lahar dingin kembali terjadi. Banjir lahar dingin yang membawa material kayu mengalir dari Sungai Lau Borus dan anak-anak sungai di Lereng Sinabung. Aliran yang juga membawa material batu dan lumpur ini sempat menutupi badan jalan lintas Kecamatan Tigandereket dan Kecamatan Kutabuluh.

Sementara itu, banjir lahar dingin Sinabung yang terjadi Rabu sore kemarin juga merusak tanaman di lahan pertanian warga. Lahar dingin ini juga merusak sejumlah rumah warga di Desa Sukatendel. Saat Sora Sirulo mengunjungi desa ini, warga terlihat terus berupaya membersihkan material lumpur yang masuk ke dalam rumah mereka (lihat video).




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.