Jalan Tigabinanga–Kutacane Masih Lumpuh

Tampak TuahTAMPAK K. T. GINTING. TIGABINANGA. Hingga saat ini [Senin 19/10: Pkl. 11.00 Wib], jalan Kabanjahe–Kutacane masih putus total akibat longsor yang terjadi di dekat jembatan Lau Lisang kemarin [Minggu 18/10: Pkl. 20.30 Wib].  Amatan Sora Sirulo di lapangan pagi ini, bencana longsor yang kemudian mengakibatkan kebakaran beberapa warung dan rumah tempat tinggal ini sedang dalam penanganan bersama Polres Tanah Karo, Dinas PU Kabupaten Karo, Basarnas Kabar Karo, Koramil Tigabinanga, dan warga Desa Kuta Bangun (Kecamatan Tigabinanga).

Kenderaan pengeruk tanah yang diturunkan Dinas PU Kabupaten Karo ke lokasi terlihat sedang memindahkan timbunan tanah untuk membebaskan kenderaan yang tertimbun dan selanjutnya berusaha membuka kembali jalan raya Kabanjahe–Kutacane.

Lau Lisang 2
Alat pemindah tanah milik PU Karo sedang memindahkan timbunan tanah (Pkl. 09.30 Wib]

Namun begitu, hingga saat ini, belum ada satupun kenderaan yang bisa menyeberang melanjutkan perjalanan ke arah Kutacane dari Tigabinanga ataupun sebaliknya. Sebagian dari kenderaan yang telah mengetahui lumpuhnya jalan memutar ke arah Sidikalang dan nantinya kembali ke Jalan Lintas Sumatra (Jalinsum) di Kutabuluh, sebuah perkampungan tradisional Karo yang masuk wilayah administrasi Kabupaten Dairi.

lau lisang 3
Tanah yang longsor dari dekat ladang milik Darma Surbakti

Adapun informasi yang dikumpulkan oleh Sora Sirulo terkait kejadian longsor kemarin itu tidak menemukan adanya korban jiwa hingga saat berita ini ditulis. Kemarin diberitakan ada 3 pintu kede dan 1 rumah tempat tinggal yang terbakar.

Pagi ini, diketahui ada 6 pintu rumah dan kede yang terbakar setelah diseruduk oleh mobil Avanza yang didorong oleh longsoran tanah. Longsoran datang dari ladang milik Darma Surbakti yang berada di puncak tebing. Adapun rumah yang ditabrak oleh mobil Avanza salah satunya adalah milik Sukat Lisang penjual lemang.

lau lisang 4
Kebakaran kemarin malam sebagai akibat lanjutan dari longsor. Tidak ada korban jiwa dari musibah kebakaran ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.