PMS Pusat Salurkan Bantuan ke Posko Pengungsi Sinabung

 

JHON ROCKY. KABANJAHE. DPP PMS (Pemuda Merga Silima) melalui Panitia Natal Keluarga Besar PMS 2016 menyalurkan bantuan Sembako ke 2 titik Posko Pengungsi Sinabung; Posko Pengungsi GBKP Simpang Enem (Kabanjahe) dan Posko Pengungsi Terung Peren (Tiganderket) [Minggu 5/3].

Bantuan Sembako tersebut berupa beras, minyak makan, telor dan minyak urut yang diproduksi sendiri oleh PMS Indonesia.

Ketua Panitia Natal 2016 DPP PMS (Roy Andika Ginting) yang didampingi Bendahara Panitia Natal Terkelin Br Tarigan dan Unsur Pimpinan DPP PMS Indonesia (Alex Perkasa Sitepu) mengatakan, bantuan Sembako yang diserahkan ini merupakan wujud kepedulian Pemuda Merga Silima Indonesia terhadap Pengungsi Sinabung yang telah lama tinggal di Posko Pengungsian.

Pdt. Dormanis Pandia, Ketua Komisi Penanggulangan Bencana GBKP yang juga sebagai penanggungjawab Posko Pengungsi GBKP Simpang Enem (Kabanjahe) mengatakan, pihaknya sangat berterima kasih atas kepedulian Pemuda Merga Silima Indonesia terhadap pengungsi Sinabung yang ada di posko GBKP Simpang Enem Kabanjahe.

“Tuhan memang penuh kasih. Saat stock beras kami menipis ternyata Tuhan mengutus Pemuda Merga Silima Indonesia sebagai berkat bagi kami,” ujarnya terharu.

Selesai memberikan bantuan, rombongan DPP Pemuda Merga Silima Indonesia yang didampingi Pengurus DPC PMS Kabupaten Karo melanjutkan perjalanan menuju Posko Pengungsi Terung Peren Tiganderket untuk menyerahkan bantuan serupa kepada pengungsi.




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.