POLSEK TIGA JUHAR TINGKATKAN PATROLI — Cegah Pandemi Covid-19

IMANUEL SITEPU. TIGA JUHAR — Kepolisian Sektor (Polsek) Tiga Juhar (Polresta Deli Serdang) terus meningkatkan patroli keamanan lapangan di area pusat keramaian; seperti lokasi wisata dan tempat pasar. Selain menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, giat cipta kondisi yang dilakukan juga bertujuan memantau pelanggaran dan tindakan pencegahan serta peraturan jarak sosial guna membendung penyebaran Virus Corona.

Patroli ini merupakan implementasi keputusan Kapoldasu guna memutuskan rantai penyebaran COVID-19.

Demikian dikatakan Kapolsek Tiga Juhar (AKP Salija SH) melalui Kasi Humas (Iptu TSY Silaban) kepada Sora Sirulo kemarin [Minggu 28/6].

“Sasaran utama kita adalah lokasi wisata seperti Danau Linting dan Air Terjun Tarunggang di Kecamatan STM Hulu untuk mencegah tindak pidana 3C (Curat, Curas dan Curanmor),” sebutnya.

Lanjut dikatakan, di samping menjaga situasi Kamtibmas, personil Polsek Tiga Juhar yang diturunkan ke lapangan, diperintahkan agar selalu memberi himbauan ke pengunjung maupun pengelola wisata untuk mematuhi Protokol Kesehatan seperti halnya menggunakan masker.

“Kita selalu mensosialisasikan agar berperilaku hidup bersih dan sehat, menjaga jaga jarak, serta sering cuci tangan dengan sabun,” kata Iptu TSY Silaban.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.