Sirulo TV: Harga Sayuran di Pasar Sore Medan Hari Ini

Redno Bukitpaajak sore 1REDNO BUKIT. MEDAN. Pasar Sore Padangbulan adalah sebuah pasar tradisional yang terletak di Jl. Jamin Ginting, Kelurahan Padangbulan (Medan Baru). Pasar ini menjual kebutuhan sayur mayur dan sandang pangan lainnya. Pedagangnya hampir semua dari Suku Karo.

Wilayah Padangbuan ini memang sejak Pre Kolonial hingga Kolonial, Masa Kemerdekaan dan hingga sekarang tetap masih ditandai oleh pemukiman orang-orang dari Suku Karo. Di masa Kolonial lokasi ini termasuk di areal perkebunan Padangbulan Estate. Sedangkan di masa Pre Kolonial ini merupakan bagian dari teritori Urung Sepuludua Kuta Laucih panteken Purba mergana.

Nama Padangbulan berasal dari Padang Mbelang (Seperti Padang Lebar di Malaysia, Padang Bolak atau Padang Lawas di Tapanuli Selatan) yang kemudian berubah menjadi Padang Bulan.

paajak sore 3Aktivitas jual beli di Pasar Sore Padangbulan dimulai pada Pukul 06.00 (Pagi) sampai menjelang malam. Para pembeli dan penjual biasanya menggunakan bahasa Karo dalam transaksi jual beli. Penggunaan bahasa Karo dikarenakan mayoritas penjual dan pembeli adalah Suku Karo.

Penggunaan bahasa Karo dapat memberi dampak positif bagi pembeli, seperti pengurangan harga karena kesamaan bahasa dan suku. Selain itu, bahasa Karo berguna untuk menjalin kekerabatan kepada mayoritas suku Karo bila pembelinya kebetulan bukan orang Karo.

Berikut merupakan daftar harga sayur mayur di Pasar Sore Padangbulan hari ini [Kamis 1/10].

Cabe rawit Rp. 25.000/ kg

Cabe merah Rp. 20.000/ kg

Tomat Rp. 8000/ kg

Sawi Rp. 6.000/ kg

Kentang Rp. 6.000/ kg

Bawang merah Rp. 20.000/ kg

paajak sorek 4Bawang putih Rp. 25.000/ kg

Kunyit Rp. 15.000/ kg

Jahe Rp. 15.000/ kg

Kol Rp. 5.000/ kg

Sawi putih Rp. 6.000/ kg

Daun singkong Rp. 1.000/ ikat

Kangkung Rp. 1.000/ ikat

Wartel Rp. 8.000/ kg

Lobak  Ro. 5.000/ kg

Brokoli Rp.10.000/ kg



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.