Tarigan ras Anakberuna Batam dengan Pengurus Baru

terbit melialabatam 2TERBIT MELIALA. BATAM. Pelantikan pengurus ‘Persadan Tarigan ras Anakberuna’ telah dilangsungkan seminggu lalu [Kamis 19/2] di Pantai Marina, Batam. Persatuan orang Karo merga Tarigan bersama saudari-saudarinya yang beru Tarigan ini meliputi wilayah Kecamatan Batu Aji dan Kecamatan Sagulung, Batam.

Persatuan ini telah terbentuk selama 7 tahun dengan beberapa kali pergantian pengurus. Adapun ketua yang baru dilantik adalah Repelita Tarigan (Bp. Andre). Anggota yang terdaftar sekitar 100 Kepala Keluarga dan yang biasanya aktif setiap pertemuan sekitar 70%.

Anggota persatuan ini ada juga yang kawin campur. Orang-orang Karo yang bukan Tarigan dan tidak kawin dengan beru Tarigan tapi masih punya hubungan dengan Tarigan dapat bergabung. Pertemuan diadakan setiap 3 bulan, Biasanya, setiap pertemuan diadakan juga gendang kibot ala kadarnya sehingga peserta dapat menari dan bernyanyi memeriahkan suasana.

Anak-anak selalu dilibatken dalam tiap acara pertemuan. Selalu ada giliran menari khusus untuk anak-anak dan mereka diajari untuk menari cara Karo.

Badan Pengurus Merga Silima yang datang untuk melantik pengurus baru Persadan Tarigan ras Anakberuna Batam ini adalah Ketua Harian (Pt. Ir. Petra Paulus Tarigan), Sekretris Umum (Pt. Ikhwan Tama Sinulingga), dan Bendahara (Pt. Rejeki Barus). Mereka datang didampingi istri masing-masing.

[one_fourth]tak pernah ada konflik berarti[/one_fourth]

Menurut pengamatan Sora Sirulo, ada satu hal yang mengesankan di dalam persatuan kalak Tarigan ini. Kekompakan sangat tinggi diantara mereka dan tak pernah ada konflik berarti. Karena itu, anak beru mereka juga sangat antusias melaksanakan pekerjaan kalimbubu.

Kekompakan tidak hanya terkait persatuan ini tapi juga dalam menyelesaikan upacara-upacara liannya seperti halnya perkawinan, memasuki rumah baru dan sidi di gereja. Tak bisa dikesampingkan adalah peran Bp. Kenny Tarigan yang selalu ikut menghibur dengan lagu-lagu yang dia kumandangkan dalam acara-acara yang dilaksanakan.




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.